Tugas Softskill 86: Dampak Positif Hipnotis

Dampak Positif Hipnotis



Dampak Positif Hipnotis

            Apa saja dampak positif hipnotis? Teramat banyak. Hipnotis sangat bermanfaat untuk kesehatan, kecepatan penyembuhan, penyelesaian permasalahan, menghadapi berbagai persoalan rumit, ketenangan batin dan pikiran, mengikis kebiasaan-kebiasaan buruk, pengembangan diri, meningkatkan jumlah penjualan, melenyapkan trauma, menghilangkan rasa takut berlebihan terhadap sesuatu, dan lain-lain.

            Seluruh dampak positif ini bisa Anda nikmati karena hipnotis menyentuh langsung ke akar permasalahannya, yaitu program mental yang terbentuk di alam bawah sadar Anda. Contohnya, Anda sebenarnya memiliki kemampuan berkomunikasi yang baik dengan sesama, tapi karena beberapa pengalaman yang tidak mengenakkan, atau mungkin karena diri Anda terjejali oleh informasi-informasi negatif dalam kehidupan bermasyarakat sebagai akibat dari banyaknya membaca berita-berita kriminalitas dan intrik-intrik kotor politik, Anda menjadi enggan untuk bersosialisasi. Anda menjauh dari pergaulan karena persepsi Anda terhadap masyarakat sudah sedemikian negatifnya. Jika suatu hari Anda tersadar bahwa apa yang Anda lakukan ini adalah salah, tidak akan mudah bagi Anda untuk kembali mulai bersosialisasi dikarenakan persepsi negatif Anda tersebut sudah tertanam lama sehingga tumbuh menjadi sebuah mental block.
           
            Jika dulunya Anda lancar menyapa dan membuka percakapan, sekarang kemampuan komunikasi Anda itu seolah-olah menghilang. Anda merasa tidak nyaman dan bahkan mungkin merasa tersiksa selama komunikasi berlangsung sehingga Anda merasa ingin cepat-cepat mengakhirinya. Anda menjadi sosok yang susah berinteraksi dengan orang-orang di sekitar Anda, terutama dengan mereka yang tidak Anda kenal.

            Disinilah dampak positif hipnotis akan sangat terasa. Dalam keadaan sadar, sugesti-sugesti yang masuk ke diri Anda akan susah untuk diterima dan dijalankan karena bertentangan dengan program yang terlanjur terbentuk di alam bawah sadar Anda. Dengan hipnotis, alam bawah sadar menjadi mudah untuk langsung diakses. Saat pintu akses ini terbuka, saat itulah program bawah sadar atas pandangan negatif terhadap masyarakat bisa dihapus dan diganti dengan program positif dengan melancarkan sugesti-sugesti yang tepat pada sasaran.

            Cara kerja hipnotis inilah yang membuatnya mampu memberikan manfaat yang teramat luas dalam kehidupan seseorang atau dalam kehidupan masyarakat. Contoh-contoh dampak positif hipnotis untuk cakupan individu sudah diberikan di atas. Dalam kehidupan bersama, salah satu contoh dampak positif hipnotis adalah dapat membantu terselesaikannya kasus-kasus kejahatan tertentu. Misalnya, ada seorang saksi yang melihat wajah seorang pelaku kejahatan tetapi ia tidak begitu ingat detailnya. Dengan hipnotis saksi tersebut akan mampu mengingatnya kembali dan memberikan informasi yang mendetail ke pihak penyidik.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Copyright © Tugas Softskill 86 Urang-kurai