Tugas Softskill 86: Mengenal Hipnoterapi dan Manfaatnya Untuk Perbaikan Kualitas Hidup

Mengenal Hipnoterapi dan Manfaatnya Untuk Perbaikan Kualitas Hidup


         

 Hipnoterapi adalah terapi yang menggunakan kekuatan sugesti untuk membantu anda mengatasi berbagai permasalahan secara psikologis. Misalnya, berhenti merokok secara total, melenyapkan rasa minder dalam pergaulan, menghilangkan gangguan tidur seperti insomnia, mengikis depresi, dan masih banyak lagi. Bahkan hipnoterapi pun dapat digunakan untuk membantu seseorang melangsingkan tubuhnya.

            Dalam proses hipnoterapi, pasien akan dituntun untuk masuk ke kondisi yang sangat rileks sehingga sugesti-sugesti yang disampaikan akan mudah menembus pikiran bawah sadarnya tanpa terdistorsi oleh filter pikiran sadarnya. Untuk ini diperlukan kerjasama yang baik antara pasien dengan hipnoterapis. Pasien harus mau dihipnoterapi atas kemauan sendiri dan bukan atas dasar paksaan keluarga atau orang lain. Sang hipnoterapis pun harus memiliki pengetahuan yang cukup untuk dapat mencapai hasil terapi seperti yang diinginkan pasien.

            Meskipun hipnotis dapat menembus hingga pikiran bawah sadar, tapi Anda tak perlu kuatir karena Anda tak akan kehilangan kendali terhadap diri Anda sendiri. Anda bahkan dapat menolak untuk menerima sugesti yang diberikan. Biasanya Anda juga akan dapat mengingat pengalaman hipnotis Anda setelah Anda bangun, tapi dalam beberapa kasus dimana Anda masuk dalam kondisi rileks yang sangat dalam ada kemungkinan Anda tidak akan dapat mengingat sepenuhnya.

            Mungkin pertanyaan lain yang muncul di benak Anda adalah mengapa perlu hipnoterapi untuk mengatasi persoalan-persoalan Anda?  Alasannya adalah pikiran bawah sadar anda jauh lebih kuat daripada pikiran sadar. Sebagai contoh, Anda ingin menghentikan kecanduan merokok. Tapi karena di dalam bawah sadar Anda sudah terprogram bahwa "merokok itu nikmat" atau "merokok itu memberikan ketenangan", maka Anda merasa sangat kesulitan untuk berhenti merokok sekalipun Anda sadar bahwa merokok itu sebenarnya sangat merugikan diri Anda. Dalam hal ini hipnoterapi diperlukan untuk memprogram ulang bawah sadar Anda.
           
            Sekarang, apakah Anda memerlukan hipnoterapi? Jika Anda memiliki kebiasaan-kebiasaan negatif yang sangat sulit dihilangkan, atau gangguan psikologis seperti rasa cemas yang berlebihan atau stres, berarti Anda termasuk orang yang sangat memerlukan hipnoterapi.
 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Copyright © Tugas Softskill 86 Urang-kurai